Petunjuk Tuhan Sebagai Kunci Pertolongan

      Pilihan dan Keputusan

Setelah Yesus masuk ke dalam sebuah rumah, datanglah kedua orang buta itu kepada-Nya dan Yesus berkata kepada mereka: “Percayakah kamu, bahwa Aku dapat melakukannya?” Mereka menjawab: “Ya Tuhan, kami percaya.” – Matius 9:28

Apa yang terjadi pada kisah dua orang buta ini masih sering terjadi di masa kini.

Ikut Tuhan tetapi perjalanan ke depannya gelap dan tidak ada kejelasan. Tidak ada petunjuk harus bagaimana dan mengerjakan apa. Keduanya terus ikut Tuhan walaupun ketika Tuhan masuk ke dalam rumah, untuk ketemu Yesus mereka harus menemukan pintu masuk, dan percaya bahwa Yesus sanggup menolong mereka. Pintu pertolongan sering berupa petunjuk Tuhan akan apa yang harus dilakukan agar mengalami jamahan dan lawatan Tuhan.